FIFA Alokasikan Dana Sebesar Rp6,89 Triliun untuk Hadiah Piala Dunia 2022
N/A • 16 December 2022 23:50
SHARE NOW
Selain gelar bergengsi sebagai Tim Nasional terbaik di dunia ada juga hadiah dengan nominal besar yang diperebutkan di kompetisi Piala Dunia. Federation Internationale De Football Association (FIFA) telah mengalokasikan dana sebesar Rp6,89 Triliun untuk Piala Dunia Qatar 2022.
Piala Dunia 2022 di Qatar mengalami peningkatan hadiah dibandingkan Piala Dunia 2018 lalu. Juara satu akan mendapatkan hadiah uang sebesar Rp658,14 miliar. Nilai tersebut meningkat dibandingkan pada Piala Dunia Rusia 2018 yang sebesar Rp595,46 miliar.
Piala Dunia 2022 yang tengah berlangsung di Qatar sudah memasuki babak final. Dua negara akan saling beradu serang yaitu Timnas Prancis dan Timnas Argentina.