NEWSTICKER

Keluarga Korban Minta Polisi Transparan Ungkap Kasus Tabrak Lari Mahasiswi Cianjur

31 January 2023 23:41

Keluarga Selvi Amalia Nuraeni, minta polisi jujur dan transparan dalam mengungkap kasus tabrak lari yang menewaskan Selvi.
 
Kasus meninggal Selvi  masih menjadi pertanyaan dari keluarga. Untuk itu, keluarga minta polisi memproses kasus ini secara transparan hingga pelakunya yang sebenarnya tertangkap.
 
Keluarga merasa ada kejanggalan dalam prosedur penyidikan hingga penetapan tersangka. Selvi Amalia tewas usai tertabrak salah satu mobil dalam rombongan polisi yang melintas di jalur Bandung–Cianjur. Iringan-iringan tersebut diduga adalah rombongan polisi dari Polda Jawa Barat yang sedang mengusut kasus Wowon cs.
 
Berdasarkan versi polisi, pengemudi mobil sedan audi bernama Sugeng adalah tersangkanya. Tapi diduga dari keterangan saksi mata lain mobil penabrak Selvi yang sebenarnya bukanlah mobil Sugeng. Melainkan mobil jenis minibus yang pergi dari TKP usai kejadian.